Iran Kalahkan Indonesia 3-0

Tim nasional Indonesia harus pulang dengan kepala tertunduk dari lawatannya di kandang Iran. Melawan dengan tim yang dihuni pemain kelas dunia, Timnas kalah 0-3 atas Iran.
Kalah 3-0 Dari Iran. Skuad Timnas saat ujicoba dengan Palestina (Foto: Ongisnade/Adi Kusumajaya)
Kalah 3-0 Dari Iran. Skuad Timnas saat ujicoba dengan Palestina (Foto: Ongisnade/Adi Kusumajaya)
Bertanding di Azadi Stadium, Jumat (02/09) malam, Indonesia tak bisa menurunkan kekuatan terbaik seperti Boaz Solossa, Ahmad Bustomi, dan Muhammad Nasuha yang absen dengan alasan beragam. Namun skuad Garuda masih mampu menahan gempuran Iran di babak pertama. Tekanan Ali Karimi dkk ke gawang Indonesia tidak mampu mengubah kedudukan skor di babak pertama yang berakhir 0-0.
Penampilan yang tidak mengecewakan di babak pertama tidak mampu dijaga di babak kedua. Hasilnya di menit ke 53, Javad Nekounam mampu mencetak gol lewat kepalanya setelah mampu memanfaatkan tendangan bebas rekannya di sisi kiri pertahanan Indonesia. Kebobolan 1 gol membuat koordinasi di lini pertahanan terutama ketika menghadapi tendangan bola mati dari Iran sangat lemah.
Terbukti di menit ke 74, berawal dari tendangan bebas Andranik Teymourian, disambut dengan baik oleh sundulan Nekounam yang berhasil menjebol gawang Markus untuk kedua kalinya. Empat menit sebelum pertandingan berakhir, giliran Teymourian yang menjebol gawang Indonesia. Tembakan kerasnya meneruskan operan Mohammad Hosseini tak mampu diantisipasi oleh Markus. Gol ini juga menjadi penutup pertandingan antara Iran lawan Indonesia dengan skor akhir 3-0.
Dengan kekalahan ini, Indonesia untuk sementara menghuni posisi juru kunci Grup E dengan poin nol. Sementara Iran di puncak klasemen dengan poin tiga. Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi Bahrain di Jakarta, Selasa (06/09) mendatang. (onn/mia)

0 Response to "Iran Kalahkan Indonesia 3-0"

Posting Komentar

Select Profil Anonymous Jika Anda Tak Mempunyai ID..
Terimakasih..^_^